Pertamina Lubricants sosialisasi Program Enduro Home Service di SMK Negeri 6 Bengkulu

id Enduro Home Service dan Product Knowledge, SMK Negeri 6 Bengkulu

Pertamina Lubricants sosialisasi Program Enduro Home Service di SMK Negeri 6 Bengkulu

Program Enduro Home Service (EHS) dan Product Knowledge di SMK Negeri 6 Bengkulu. (ANTARA/HO- Lubricants Sales Region II)

Bengkulu (ANTARA) - PT Pertamina Lubricants Sales Region II(SR II) terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung dunia pendidikan, khususnya pendidikan vokasi, melalui pelaksanaan kegiatan sosialisasi Program Enduro Home Service (EHS) dan Product Knowledge di SMK Negeri 6 Bengkulu. Kegiatan ini diselenggarakan sebagai bagian dari upaya perusahaan dalam menjalin sinergi antara dunia industri dan dunia pendidikan.

Program ini melibatkan sejumlah perwakilan dari Pertamina Lubricants, yakni Refanny Piolisa Chaniago (Assistant Sales Support), Bram Wijaya (Field Engineer), Harry S (Spv. Sales Retail Area Bengkulu) dan Anggun Puji Paramita (Community Development Officer SR II). Kegiatan diterima langsung oleh pihak sekolah melalui kehadiran Mei Arief Hindarto selaku Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum serta Tati Efrianti, Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan.

Sosialisasi ini bertujuan untuk memperkenalkan Program Enduro Home Service (EHS) yang dirancang tidak hanya sebagai media pembelajaran praktis, tetapi juga sebagai sarana pemberdayaan wirausaha bagi siswa SMK. Melalui program ini, siswa tidak hanya belajar keterampilan teknis perawatan kendaraan bermotor, tetapi juga diperkenalkan pada konsep bisnis layanan ganti oli, yang dapat membuka peluang usaha mandiri di masa depan.

Dalam kegiatan tersebut, siswa dan guru juga mendapatkan pembekalan materi mengenai product knowledge, yang membahas secara menyeluruh mengenai berbagai jenis pelumas Pertamina, fungsi serta manfaatnya, dan pentingnya pemilihan produk pelumas yang tepat. Selain aspek teknis, penjelasan juga mencakup edukasi mengenai keaslian produk sebagai upaya perlindungan konsumen dari maraknya peredaran pelumas palsu.

Kegiatan ini disambut dengan antusias oleh siswa SMK Negeri 6 Bengkulu. Hal ini terlihat dari banyaknya pertanyaan yang diajukan, mulai dari hal teknis seputar jenis oli, waktu ideal penggantian, hingga cara membedakan oli asli dan palsu. Para guru juga turut aktif berdiskusi, khususnya terkait potensi kerja sama program EHS dalam mendukung kegiatan belajar mengajar dan pengembangan keterampilan kewirausahaan siswa.

Program ini menjadi bagian dari strategi Pertamina Lubricants dalam memperluas dampak sosial dan ekonomi melalui kemitraan dengan sekolah-sekolah vokasi. Dengan pendekatan ini, perusahaan tidak hanya memperkenalkan produk-produknya, tetapi juga ikut berkontribusi dalam menciptakan generasi muda yang terampil, mandiri, dan siap menghadapi dunia kerja maupun wirausaha.

Melalui sosialisasi ini, diharapkan terjalin kerja sama yang berkelanjutan antara Pertamina Lubricants dan SMK Negeri 6 Bengkulu, baik dalam bentuk pembinaan teknis maupun pengembangan unit usaha sekolah yang berorientasi pada layanan otomotif.*adv