Baturaja (ANTARA) - Perkedel singkong jagung keju makanan khas daerah Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), Sumatera Selatan diburu masyarakat untuk jadi santapan saat berbuka puasa.
Seperti namanya, kudapan ini terbuat dari singkong yang dipadukan dengan keju. Makanan ini merupakan perpaduan sempurna antara karbohidrat dari singkong dan protein dari keju, menciptakan camilan yang lezat dan bergizi.
Makanan berbahan dasar dari ubi kayu ini mirip pergedel yakni kuliner asal Jawa, namun hanya cara pengolahannya saja yang sedikit berbeda.
Di Kabupaten OKU, perkedel singkong jagung keju dibuat menggunakan ubi kayu pilihan dengan kualitas super dan ditambah sedikit toping sehingga rasanya dijamin lezat dan gurih.
Menurut Rosa, penjual kuliner di Pasar Bedug Taman Kota Baturaja, Kabupaten OKU, Senin, mengungkapkan jenis jajanan ini banyak diburu masyarakat untuk menu berbuka puasa saat bulan suci Ramadhan.
"Hampir setiap tahun saya menjual singkong keju di pasar bedug untuk menu berbuka puasa," katanya.
Menurutnya, untuk membuat perkedel singkong jagung keju tidak membutuhkan waktu yang lama, dan bahan-bahannya pun mudah didapat.
Adapun bahan untuk membuat jenis kuliner ini yaitu singkong, jagung rebus, keju dan ditambah toping sosis yang dipotong dadu, bawang bombay, lada halus, garam, margarin serta saus tomat.
Dalam pembuatannya, singkong biasanya direbus atau dikukus hingga empuk, kemudian dihaluskan bersama jagung rebus, lalu dicetak menjadi berbagai bentuk.
Setelah itu, singkong diberi taburan keju parut atau diisi dengan keju, lalu dipanggang atau digoreng hingga keju meleleh dan permukaan singkong menjadi keemasan dan renyah.
"Satu porsi isi tiga perkedel singkong jagung keju ukuran sedang biasanya saya jual Rp5.000. Alhamdulillah jenis jajanan ini laris manis dengan omzet yang saya dapat di kisaran Rp300.000 hingga Rp400.000/hari, khususnya saat bulan Ramadhan," ujar Rosa.
Perkedel singkong, kuliner lezat dari OKU

Perkedel singkong jagung keju. (ANTARA/Ho)