Sekda Sumsel: Mudik gratis tetap berjalan meski efisiensi anggaran

id sumsel,palembang,mudik gratis,efisiensi anggaran,pemprov sumsel,Lebaran,Mudik,Gratis,Sumsel

Sekda Sumsel: Mudik gratis tetap  berjalan meski efisiensi anggaran

Sekda Sumsel Edward Candra saat diwawancarai di Palembang, Jumat (14/2/2024). ANTARA/Ahmad Rafli Baiduri.

Palembang (ANTARA) - Sekretaris Daerah Sumatera Selatan Edward Candra menyebutkan program mudik gratis tetap akan berjalan meskipun sedang ada kebijakan efisiensi anggaran.

Edward saat diwawancarai di Palembang Jumat mengatakan, Pemprov Sumsel akan tetap melaksanakan program mudik lebaran gratis bagi masyarakat meskipun sedang menerapkan efisiensi anggaran di tingkat pusat dan daerah.

"Mudik gratis ini merupakan kepentingan masyarakat, sehingga belum ada rencana penghapusan dan tetap berjalan," katanya.

Ia menjelaskan, efisiensi anggaran tahap awal yang dilakukan Pemprov Sumsel itu bersifat administratif, seperti pengurangan kegiatan seremonial, Forum Group Discussion (FGD), pengadaan alat tulis kantor (ATK), serta perjalanan dinas.