Hal tersebut dilakukan untuk mencegah penyebaran penyakit mulut dan kuku yang saat ini menjangkit hewan ternak di beberapa daerah di Indonesia.Pemberian vaksin Aftopor itu dilakukan untuk memberikan kekebalan tubuh pada hewan ternak agar kebal dari penyebaran PMK yang saat ini merebak di berbagai daerah di Indonesia.
"Untuk Kabupaten OKU sendiri belum ada hewan ternak yang terinfeksi PMK. Meskipun demikian upaya antisipasi perlu dilakukan sedini mungkin melalui penyuntikan vaksin," tegasnya.
Penyuntikan vaksin itu sendiri dilakukan oleh tim satgas PMK dengan cara mendatangi langsung ke tempat-tempat peternakan hewan ternak untuk disuntik obat penangkal wabah tersebut.
"Pemberian vaksin PMK dilanjutkan kembali tahun ini untuk memastikan Kabupaten OKU benar-benar bebas dari wabah PMK," ujarnya," ujarnya.
Dinas Pertanian OKU vaksin 10.000 ekor hewan ternak pada 2024

Petugas Diskannak memberikan suntikan vaksin PMK. (ANTARA/Edo Purmana)