Korban erupsi Gunung Lewotobi di pengungsian menjadi 4.436 orang

id erupsi gunung lewotobi, Flores Timur, NTT, pengungsi erupsi gunung lewotobi

Korban erupsi Gunung Lewotobi di pengungsian menjadi 4.436 orang

Relawan melihat rumah yang hancur akibat tertimpa batu panas dari erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki di Desa Klatanlo, Wulanggitang, Kabupaten Flores Timur. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/nym.

BNPB juga menjamin kebutuhan para pengungsi tercukupi selama masa tanggap darurat ini seiring telah disalurkannya ribuan paket bantuan kebutuhan pokok dan perlengkapan pengungsian dari pemerintah pusat, di antaranya melalui Direktorat Logistik BNPB dan Kementerian Sosial.

BNPB melarang siapapun untuk beraktivitas pada radius tujuh kilometer dari puncak Gunung Lewotobi Laki-Laki, kecuali tim petugas SAR gabungan atas rekomendasi dari Badan Geologi Kementerian ESDM dengan tujuan keselamatan.

Gunung Lewotobi Laki-Laki merupakan salah satu gunung api aktif di NTT yang hampir sepanjang tahun ini aktivitas vulkaniknya secara fluktuatif meningkat.

Badan Geologi Kementerian ESDM meningkatkan statusnya menjadi level IV (Awas) mulai Ahad (3/11) pukul 24.00 Wita. Peningkatan status tersebut berdasarkan hasil evaluasi aktivitas periode 23 Oktober - 3 November 2024 pukul 18.00 Wita.

Merujuk hasil analisa dari Badan Geologi keberadaan desa yang terpaut sekitar tujuh kilometer (zona bahaya) dari bukaan kawah gunung api tidak hanya berpotensi terkena lontaran material vulkanik, tapi juga banjir lahar dingin gunung Lewotobi Laki-Laki di masa mendatang.


Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Korban erupsi Gunung Lewotobi di pengungsian menjadi 4.436 orang