Palembang (ANTARA) - Tim SAR Palembang, Sumatera Selatan mencari seorang pekerja yang hilang saat memperbaiki Jembatan Kertapati atau Ogan I.
"Kami menerjunkan personel untuk mencari Daryoto pekerja jembatan Kertapati yang hilang sejak Kamis kemarin," kata Kepala SAR Palembang Raymond Konstain di Palembang, Jumat.
Ia menambahkan satu tim Rescue SAR Palembang lengkap dengan membawa peralatan SAR air sudah berangkat menuju lokasi kejadian guna melakukan pencarian terhadap korban.
Menurut informasi, kejadian bermula saat korban bernama Daryoto (50) pukul 16.30 WIB yang sedang memperbaiki jembatan Ogan I bersama rekan kerjanya dan terpeleset hingga jatuh ke sungai.
Melihat korban tenggelam, rekan kerjanya berusaha menolong akan tetapi karena derasnya air sungai tersebut sampai dengan saat ini korban belum diketemukan.
Saat ini memasuki hari kedua pencarian, untuk metode pencarian sendiri dilakukan dengan membagi tim SAR gabungan menjadi dua Search And Rescue Unit (SRU).
SRU pertama melakukan pencarian dengan cara penyisiran permukaan air menggunakan perahu karet dan perahu masyarakat, sedangkan SRU kedua jika dimungkinkan akan melakukan penyelaman di lokasi awal kejadian dan lokasi-lokasi yang dicurigai adanya korban serta dengan menyebarkan informasi kepada masyarakat yang berada di pesisir Sungai Ogan I.
Selama berlangsungnya Operasi SAR turut juga melibatkan Unsur SAR dari TNI AL, Polairud, PMI, dan masyarakat serta pihak keluarga korban.
Berita Terkait
Milenial dominasi pengguna aktif SuperApp BYOND, BSI hadirkan literasi di mall-mall Jabodetabek
Kamis, 21 November 2024 21:43 Wib
Kota Palembang gelar simulasi makan bergizi gratis
Kamis, 21 November 2024 21:55 Wib
Dejan/Gloria tak ingin lengah hadapi Tang/Tse di perempat final
Kamis, 21 November 2024 16:55 Wib
Australia buat RUU larang anak di bawah 16 tahun gunakan media sosial
Kamis, 21 November 2024 16:22 Wib
Polisi dalami motif OTK tembak warga saat bayar listrik di Serasan Jaya
Kamis, 21 November 2024 15:01 Wib
UIN Palembang edukasi gaya hidup mahasiswa melalui karya seni
Kamis, 21 November 2024 14:34 Wib
Pemkab OKU Timur promosikan Kain Bidak di kancah nasional
Kamis, 21 November 2024 13:25 Wib
Berdayakan masyarakat, Bukit Asam sulap lahan tidak produktif di Sukamoro
Kamis, 21 November 2024 11:45 Wib