Polres Banyuasin tebar benih padi di lahan seluas 11 hektare

id Polres Banyuasin,Padi di Banyuasin,Ternak ikan Banyuasin

Polres Banyuasin tebar benih  padi di lahan seluas 11 hektare

Polres Banyuasin, Sumatera Selatan menebar benih padi di lahan seluas 11 hektare dalam rangka gugus tugas Polri mendukung ketahanan pangan.  (ANTARA/ HO- Polres Banyuasin)

Palembang (ANTARA) -

Polres Banyuasin, Sumatera Selatan menebar benih padi di lahan seluas 11 hektare dalam rangka gugus tugas Polri mendukung ketahanan pangan.
Kapolres Banyuasin AKBP Ruri Prastowo di Banyuasin, Rabu, mengatakan bahwa Polres Banyuasin melaksanakan kegiatan penebaran bibit padi di lahan seluas 11 hektare dalam rangka gugus tugas Polri mendukung ketahanan pangan.
Selain itu pihaknya juga melakukan penebaran bibit ikan bila sebanyak 6.000 ekor. Ia menyampaikan bahwa kegiatan penebaran bibit padi dan benih ikan ini merupakan bagian dari komitmen Polri dalam mendukung ketahanan pangan nasional.
“Kegiatan ini adalah bagian dari dukungan kita terhadap program Presiden Republik Indonesia, Bapak Prabowo Subianto, yang mengusung asta cita untuk menciptakan ketahanan pangan. Kami di Polri telah memulai langkah ini sebagai inisiator, berkolaborasi dengan Dinas Pertanian untuk memanfaatkan lahan produktif di Banyuasin," katanya.
Ia juga mengungkapkan bahwa awalnya dirinya mengira kegiatan tersebut akan melibatkan penanaman padi langsung di lahan berlumpur. Namun, ia menyatakan kesiapan Polres Banyuasin untuk mendukung ketahanan pangan dalam berbagai bentuk kegiatan.