Dinas Kelautan dan Perikanan Sumsel kembangkan kampung budidaya ikan

id Dinas Kelautan, Perikanan, Sumsel, kembangkan, kampung budidaya, bididaya ikan, produksi ikan

Dinas Kelautan dan Perikanan Sumsel  kembangkan kampung budidaya ikan

Dinas Kelautan dan Perikanan Sumsel kembangkan kampung budidaya ikan. ANTARA/Yudi Abdullah/24

Palembang (ANTARA) - Dinas Kelautan dan Perikanan Sumatera Selatan mengembangkan kampung budidaya ikan untuk meningkatkan produksi ikan di kabupaten dan kota di provinsi setempat.

"Hingga Juni 2024 ini kami telah mengembangkan kampung budidaya ikan di delapan kabupaten dan kota," kata Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Sumsel Aries Irwan Wahyu, di Palembang, Kamis.

Dia menjelaskan, delapan daerah yang telah mengembangkan kampung budidaya ikan itu yakni Kota Palembang, Prabumulih, Lubuklinggau, Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Timur, Banyuasin, Musi Banyuasin (Muba), Musirawas, dan Kabupaten Ogan Ilir (OI).

Jenis ikan yang dibudidayakan bervariasi seperti lele, nila, gabus, dan baung tergantung dengan kondisi daerah dan potensi pasar.