TNI AU Palembang kirim tim modifikasi cuaca ke Jambi

id TNI AU Palembang,OMC BMKG,Karhutla,berita palembang, berita sumsel

TNI AU Palembang kirim tim modifikasi  cuaca ke Jambi

TNI AU Palembang, Sumatera Selatan mengirimkan tim atau pasukan operasi modifikasi cuaca (OMC) guna mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) serta mengantisipasi bencana banjir di wilayah Provinsi Jambi.  (ANTARA/ M IMAM PRAMANA)

"Selain mengantisipasi karhutla, OMC ini juga menangani bencana banjir. Misalnya hujan deras yang akan terjadi ke suatu daerah, maka kami pindahkan sehingga hujan tidak terjadi di wilayah yang berpotensi banjir," ujarnya.
 
Pada kesempatan itu, ia juga menyebutkan wilayah Provinsi Sumatera Selatan sendiri pada tahun ini belum ada resiko terkait karhutla dan berbeda dengan Provinsi Jambi dan Sumatera Barat.
 
"Palembang, sendiri belum ada ya, namun kami sudah menyiapkan water bombing akan tetapi belum kami izinkan untuk beroperasi karena memang belum dibutuhkan," katanya.
 
Ia berharap, melalui upaya yang dilakukan, karhutla serta bencana alam banjir bisa diantisipasi sehingga tidak mengganggu aktifitas- aktifitas publik khususnya di wilayah Provinsi Sumatera Selatan dan sekitarnya.
 
 
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: TNI AU Palembang kirim tim modifikasi cuaca ke Jambi