850 peserta ikuti lomba lari Natuna Geopark Marathon 2024

id Natuna ,Marathon

850 peserta ikuti lomba lari Natuna Geopark Marathon 2024

Bupati Natuna Wan Siswandi (kedua dari kanan) saat meninjau persiapan Natuna Geopark Marathon 2024, Sabtu (11/5). ANTARA/HO-Pemkab Natuna

Di tempat terpisah, Kepala Kantor Basarnas Kabupaten Natuna Abdul Rahman mengatakan pihaknya juga akan berpartisipasi pada kegiatan tersebut.
 
Kata dia, pihaknya akan menerjunkan personelnya dan para potensi SAR. "Kita mendorong baik ASN maupun potensi SAR Natuna untuk terlibat penuh, tidak hanya sebagai partner ajang tapi juga peserta," ucap dia.
 
Kepala Dinas Pariwisata (Dispar) Kabupaten Natuna Hardinansyah mengatakan kegiatan bertaraf internasional itu bersifat "sport tourism" yang memadukan konsep olahraga dan wisata.

"Kita gandeng pihak ketiga," ucap dia.