Arus balik di Jalinsum Mukomuko masih sepi
Ia mengatakan, karena sekarang ini objek wisata ramai kunjungan, maka personelnya juga mengatur lalu lintas di di depan objek wisata yang menggelar hiburan rakyat agar tidak terjadi kemacetan arus lalu lintas kendaraan yang mudik hingga balik lebaran.
Kemudian, katanya, personelnya juga melakukan pengaturan lalu lintas di pos pengamanan dan pos pelayanan di daerah ini.
Empat pos pengamanan dan pelayanan, yakni dua titik untuk pos pengamanan di lokasi wilayah Polsek Ipuh dan wilayah Lubuk Pinang, dua pos pelayanan di Kecamatan Kota Mukomuko dan Kecamatan Penarik.
Pihak Kepolisian Resor Mukomuko bekerja sama dengan TNI dan instansi terkait lainnya menggelar patroli gabungan untuk mengantisipasi kerawanan terhadap gangguan keamanan dan ketertiban (kamtibmas) dan memastikan keamanan pemudik selama perjalanan mereka.
Dalam melakukan pengamanan arus mudik Lebaran 2024, petugas dari TNI dan Polri saling berkoordinasi serta bekerja sama dengan instansi terkait seperti satpol PP, BPBD, dinas perhubungan dan dinas kesehatan.
Selanjutnya, ia mengimbau pemudik yang melintasi wilayah itu memanfaatkan rest area untuk beristirahat dan mendapatkan informasi terkait dengan titik jalan rusak dan tanah longsor di daerah ini.
Pemudik yang melintas di wilayah ini selain bisa memanfaatkan rest area di Kantor Satlantas Polres serta empat pos pengamanan di Jalan Lintas Sumatra di daerah ini.
"Jika pemudik merasa mengantuk, sebaiknya segera beristirahat di rest area atau pos pengamanan dan pelayanan yang ada untuk menghindari kecelakaan lalu lintas," katanya.