KA Pandalungan naik rel, jalun normal lagi

id ka pandalungan,kereta anjlok,stasiun tanggul angin,daop 8 surabaya,pt kai,ka blambangan ekspress

KA Pandalungan naik rel, jalun normal lagi

Petugas menggunakan Kereta luar biasa (KLB) Crane mengevakuasi kereta api KA Pandalungan relasi Gambir-Surabaya-Jember yang anjlok di emplasemen Stasiun Tanggulangin, Sidoarjo, Jawa Timur, Minggu (14/1/2024). ANTARA FOTO/Umarul Faruq/wpa

Tak hanya itu, kata dia, para calon pelanggan yang membatalkan perjalanannya berikut juga tiket persambungan, dapat melakukan pembatalan tiket dengan pengembalian bea 100 persen di luar bea pesan hingga H+7 keberangkatan.

Sementara terkait anjloknya KA Pandalungan, kata dia, KAI bersama pihak terkait akan menyelidiki dan mengevaluasi penyebabnya. Hal tersebut, lanjutnya, sebagai wujud komitmen  KAI dalam memberikan layanan jasa transportasi yang aman dan nyaman.

"Dengan selesainya normalisasi jalur KA, maka seluruh KA yang melintas baik jarak jauh maupun lokal yang melintasi Stasiun Tanggulangin sudah normal dengan kecepatan terbatas,” ujarnya.

Sebelumnya KAI Daop 8 Surabaya memberlakukan perubahan pola operasi bagi KA jarak jauh tujuan Surabaya dan Bangil, imbas anjloknya KA Pandalungan di emplasemen Stasiun Tanggulangin, Sidoarjo, pada Minggu (14/1) pagi.

Adapun KA yang memutar dari Stasiun Bangil lewat Malang dan Kertonosono, diantaranya KA Ranggajati (115) relasi Jember - Surabaya Gubeng - Cirebon, KA Logawa (211) relasi Jember - Surabaya Gubeng - Purwokerto dan KA Sritanjung (241) relasi Ketapang - Surabaya Gubeng - Lempuyangan.

Selanjutnya, KA Jayabaya (107) relasi Malang - Surabaya Gubeng - Pasarturi - Pasarsenen, KA Wijaya Kusuma (117) relasi Ketapang - Surabaya Gubeng - Cilacap serta KA Pandalungan (77f) relasi Jember - Surabaya Gubeng - Pasarturi - Gambir.



Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: KAI: Evakuasi KA Pandalungan selesai, jalur KA sudah bisa dilintasi