Eks penyidik KPK: Pengganti Firli harus berprinsip non-intervensi

id Pimpinan KPK,Firli Bahuri,KPK,Yudi Purnomo,ketua definitif

Eks penyidik KPK: Pengganti Firli harus berprinsip non-intervensi

Mantan Ketua Wadah Pegawai KPK Yudi Purnomo Harahap. (ANTARA/Benardy Ferdiansyah/aa)

Jakarta (ANTARA) - Mantan penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Yudi Purnomo berharap agar pengganti Firli Bahuri sebagai pimpinan lembaga antirasuah harus berdasarkan rekam jejak yang baik serta memiliki prinsip non-intervensi.

"Pimpinan KPK yang menggantikan Firli Bahuri diharapkan tidak mempunyai rekam jejak yang kontroversial dan yang tidak kalah penting tidak mau diintervensi oleh siapa pun dan dengan cara apa pun," kata Yudi dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Sabtu.

Menurut Yudi, dua kriteria tersebut menjadi hal utama yang harus dimiliki para calon pimpinan KPK di tengah kontroversi dan penurunan kepercayaan dari publik.

Hal lain yang tidak kalah penting, lanjut Yudi, adalah kemampuan baik dalam bekerja sama supaya dapat menjaga kekompakan dengan pimpinan lain KPK, serta patuh terhadap kode etik KPK.

"Mematuhi kode etik yang ada di KPK, termasuk tidak bertemu dengan pihak-pihak yang terkait perkara," tambahnya.
Baca juga: Jokowi teken keppres pemberhentian Firli Bahuri sebagai ketua KPK
Baca juga: Presiden sebut pengganti Firli Bahuri masih dalam proses