Harga emas Antam stagnan di posisi Rp1,062 juta per gram

id HARGA EMAS ANTAM,LOGAM MULIA,EMAS ,ANTAM

Harga emas Antam stagnan di posisi Rp1,062 juta per gram

Ilustrasi emas batang yang diperjualbelikan PT Antam di Makassar. Antara/ Suriani Mappong

Jakarta (ANTARA) - Harga emas batangan PT Aneka Tambang (Persero) Tbk atau Antam dipantau dari laman Logam Mulia di Jakarta, Kamis pagi tidak berubah atau stagnan di posisi Rp1.062.000 per gram.

Harga tersebut tidak berubah dengan perdagangan pada Rabu (26/4) yang juga berada di posisi Rp1.062.000 per gram.

Sedangkan untuk harga jual kembali (buyback) emas Antam juga tidak berubah, berada di posisi Rp956.000 per gram sama dengan harga buyback pada Rabu (26/4).