BPOM Palembang tingkatkan pengawasan parsel jelang lebaran 2023

id sumsel,palembang,parsel,lebaran 2023,bpom palembang

BPOM Palembang tingkatkan pengawasan parsel jelang lebaran 2023

Parcel di pasaran (FOTO ANTARA)

Palembang (ANTARA) - Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) Kota Palembang, Sumatra Selatan meningkatkan pengawasan terhadap penjualan parsel menjelang Lebaran 2023.

 

Kepala BPOM Kota Palembang Zukifli, di Palembang, Minggu, mengatakan untuk wilayah pengawasan parcel dan kue-kue tersebut yakni di mini market dan juga swalayan yang ada di Kota Palembang.

 

"Wilayah itu pengawasannya lebih berfokus di pembuatan parsel itu mini market atau swalayan yang ada di Kota Palembang, karena setiap minggunya kami harus melapor ke pusat," katanya.

 

Dalam waktu dekat, ia mengungkapkan jika akan melakukan inspeksi dadakan (sidak) bersama Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang untuk mengecek apakah ada pedagang nakal yang menjual parsel atau kue yang tidak layak dan mengandung zat berbahaya.

 

Ia mengatakan jika ada pedagang yang kedapatan menjual parsel ataupun kue-kue mendekati kadaluarsa atau yang tidak layak jual maka akan dikenakan sanksi.

 

"Sanksinya tergantung pelanggarannya, sebelumnya itu kami sudah mengimbau para pedagang untuk tidak memasukkan produk yang mengandung alkohol atau produk-produk yang hampir kadaluarsa. Sanksinya tentu ada tahapnya dan pembinaan, peringatan keras, atau pencabutan izinnya," ucapnya.

 

Selain itu, BPOM Palembang meminta para pedagang kue curahan atau kiloan untuk menempelkan masa kadaluarsa setiap kemasan dagangannya.

 

Zulkifli mengimbau masyarakat ketika membeli parsel atau kue lebaran untuk selalu mengecek kapan produknya kadaluarsa.

 

"Kue dalam curahan itu kan ada kemasan induknya, kami berharap kepada masyarakat sebelum membeli ada baiknya menanyakan ini kapan kadaluarsanya," imbaunya.