Iriana Jokowi ajak anak TK di Palembang belajar mencintai lingkungan

id Iriana,Ibu Negara,OASE KIM

Iriana Jokowi ajak anak TK di Palembang belajar mencintai lingkungan

Ibu Negara Iriana istri Presiden Joko Widodo didampingi Wury Ma’ruf Amin beserta rombongan ibu-ibu Organisasi Aksi Solidaritas Era Kabinet Indonesia Maju (OASE KIM) melaksanakan kunjungan kerja ke TK Putra 1 Palembang, Sumatera Selatan, Kamis (24/11/2022) (ANTARA/M Riezko Bima Elko P)

Palembang (ANTARA) - Ibu Negara Iriana Joko Widodo (Jokowi) mengajak anak-anak usia taman kanak-kanak (TK) di Palembang, Sumatera Selatan belajar untuk mencintai lingkungan dengan membuang sampah pada tempatnya.

Aktivitas yang dilakukan Iriana Jokowi didampingi Wury Ma’ruf Amin beserta rombongan ibu-ibu Organisasi Aksi Solidaritas Era Kabinet Indonesia Maju (OASE KIM) itu dalam rangka kunjungan kerja ke TK Putra 1 Palembang, Kamis.

Istri Presiden RI Jokowi dan Ma’ruf Amin beserta rombongan memberikan pembelajaran mencintai lingkungan kepada ratusan anak-anak usia dibawah lima tahun ini sambil bermain.

Anak-anak sangat ceria saat memainkan alat musik drum band sembari bernyanyi bersama-sama menyambut kedatangan rombongan Ibu Negara sendiri pertama di Kota Palembang.

Adapun dalam kesempatan tersebut Iriana dan romobgan OASE KIM turut menyerahkan donasi berupa dua pojok baca dan puluhan paket buku bacaan untuk 25 satuan pendidikan.

Selain itu juga diberikan timbangan dan sarana cuci tangan pakai sabun atau CPTS untuk sekolah, tempat wisata dan Puskesmas.

Selanjutnya donasi berupa puluhan set tempat sampah untuk tempat wisata dan sekolah. Juga ada 300 bibit pohon manggis, 50 bibit jambu kristal, 500 bibit jeruk, 1.500 bibit sayur mayur untuk kelompok dasawisma PKK Kota Palembang.

Kepala TK Putra I Palembang Siti Nur Muslimin, mengatakan anak-anak sangat senang bisa belajar sambil bermain dengan ibu Presiden beserta rombongan.

Pada kesempatan ini anak-anak pun tak canggung mendapatkan tugas memilah sampah, membuangnya ke tempat yang ditentukan, dan mencuci tangan dengan sabun.

"Antusias sekali melihat Ibu Negara Harapan kami, kebiasaan ini bisa diterapkan dalam kehidupan mereka sehari-hari tumbuh mencintai lingkungan, menjaga kesehatan," ujarnya.

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Iriana Jokowi ajak anak TK di Palembang belajar cinta lingkungan