Program TMMD bangun jalan dan jembatan di pinggiran Kota Palembang

id tmmd,tmmd sumsel,petani sumsel,sekda kota palembang,petani padi,jalan sumsel

Program TMMD bangun jalan dan jembatan di pinggiran  Kota Palembang

Sekda Kota Palembang Ratu Dewa memantau pembangunan jalan dan jembatan program TMMD di Kelurahan Sungai Selincah. (ANTARA/HO/21)

Palembang (ANTARA) - Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) tahun 2021 membangun jalan dan jembatan di Kampung Jawi, Kelurahan Sei Selincah, Kecamatan Kalidoni yang merupakan kawasan pinggiran Kota Palembang.

Dandim 0418 Kolonel Infanteri Heny Setyono di Palembang, Sumsel Jumat, mengatakan program TMMD memilih kawasan ini lantaran belum ada akses jalan yang menghubungkan kawasan pinggiran Kota Palembang itu yang berbatasan langsung dengan Kabupaten Banyuasin.

Tak hanya itu, menurut Kolonel Infanteri Heny Setyono, mayoritas dari warga Kampung Jawi ini bermata pencaharian sebagai petani dengan taraf kehidupan ekonomi yang rendah sehingga akses jalan ini sangat dibutuhkan mereka untuk mengurangi biaya transportasi penjualan hasil panen.

"Dengan pembangunan jalan dan jembatan ini telah memudahkan mobilisasi petani Kampung Jawi untuk menjual hasil panennya,” kata dia saat mendampingi Sekretaris Daerah Kota Palembang Ratu Dewa memantau lokasi TMMD tersebut.

Dalam program tersebut TNI membangun jalan sepanjang 750 Meter dengan lebar 6 meter dan pembangunan jembatan sepanjang 12 meter dengan lebar 5 meter.

“Proyek ini sudah mencapai 60 persen, diperkirakan dua minggu lagi rampung,” kata dia.

Sekda Kota Palembang Ratu Dewa mengatakan berkat kegiatan TMMD ini warga dapat menikmati pembangunan infrastruktur. Bukan hanya itu, ini juga menumbuhkan kecintaan terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia.

"Ini berlangsung sangat cepat beberapa target pengerjaan akan rampung tepat waktu, kami sangat mengapresiasi,” kata dia.