Pewarta Foto ANTARA raih "Best Of The Best" AJP 2017

id pewarta foto antara sumsel raih ajp, nova wahyudi, anugeraj jurnalistik pertamina, penghargaan AJP 2017

Pewarta Foto ANTARA raih "Best Of The Best" AJP 2017

Pewarta Foto LKBN ANTARA Nova Wahyudi berpose seusai menerima penghargaan kategori Best Of The Best Anugerah Jurnalistik Pertamina (AJP) 2017 di Gedung Arsip Nasional Jakarta, Jakarta, Jumat (17/11) malam. (ANTARA Sumsel/Humas Pertamina/dol/17)

....Nova Wahyudi karena karya foto jurnalistiknya orisinil, artistik dan mampu menyampaikan cerita secara utuh walaupun hanya dengan caption pendek....
Palembang (Antara Sumsel) - Perwarta foto Kantor Berita Antara Biro Sumatera Selatan, Nova Wahyudi meraih penghargaan tertinggi pada Anugerah Jurnalistik Pertamina (AJP) 2017. 

Nova menjadi pemenang kategori paling bergengsi, Best of The Best, yang mengungguli pemenang dari 9 kategori lain.

"Best of The Best diberikan kepada Nova Wahyudi karena karya foto jurnalistiknya orisinil, artistik dan mampu menyampaikan cerita secara utuh walaupun hanya dengan caption pendek," kata Ninok Leksono yang didapuk menjadi Ketua Dewan Juri, Senin.

Vice President Corporate Communication PT Pertamina (Persero), Adiatma Sardjito mengatakan, dalam Foto Essay tersebut, Nova Wahyudi dengan judul karyanya "Menjumput Cahaya Malam di Dusun Saruan", menggambarkan situasi di Desa Merbau, Ogan Komering Ulu Selatan, yang mendapatkan aliran lisrik dari pemanfaatan Pembangkit Listrik Tenaga Mikro Hidro (PLTMH) sebagai bagian dari program CSR Pertamina Refinery Unit III, Plaju.

Turbin PLTMH yang dibangun di desa tersebut mampu menghasilkan listrik 10 Kwh dan dapat dimanfaatkan bagi 31 keluarga di Dusun Saruan yang selama ini belum terjangkau aliran listrik.

Adiatma menambahkan program Pertamina yang diliput Nova Wahyudi tersebut, merupakan bagian dari peran aktif Pertamina dalam mengembangkan Energi Baru Terbarukan (EBT) sebagai sumber pembangkit listrik dalam bauran energi nasional, dengan melibatkan potensi daerah serta peran aktif masyarakat di sekitarnya.

Sebagaimana diketahui kategori Essay Foto merupakan pengembangan kategori foto tunggal yang telah ada di tahun sebelumnya.

Dari 53 pemenang dari 11 kategori tersebut, menurut Adiatma Sardjito, seluruh pemenang kategori akan mendapatkan trophy, piagam, serta uang tunai. 

Untuk melengkapi pengakuan atas kemenangan tersebut, Pertamina juga akan mengusulkan kepada Dewan Pers untuk memberikan Sertifikat Profesi Wartawan kepada para juara. 

Khusus untuk pemenang best of the best, Pertamina akan memberikan hadiah Kursus Jurnalistik di Luar Negeri. 

"Kursus Internasional ini dapat memotivasi pemenang untuk menambah pengetahuan, wawasan dan keahlian Jurnalis untuk terus melahirkan karya yang edukatif dan inspiratif," kata dia.

Kemenangan AJP didominasi wartawan daerah ini juga didorong oleh pilihan tema AJP 2017 tentang "Pertamina Hadir Wujudkan Ketahanan, Keadilan, dan Pemerataan Energi di Indonesia" yang menggambarkan maraknya informasi dan publikasi aktivitas bisnis dan non bisnis Pertamina yang banyak berlokasi di daerah. 

"Selain kegiatan BBM Satu Harga, tahun ini Pertamina intensif menunjukkan aktivitas di wilayah operasi perusahaan di seluruh Indonesia," ujar Adiatma. 

Hal ini juga tidak lepas dari peran para Humas Region dan Anak Perusahaan Pertamina yang tersebar di seluruh Indonesia, dalam melakukan berbagai aktivitas publikasi dengan melibatkan media-media lokal di sekitar wilayah mereka.

Piala Anugerah Jurnalistik Pertamina 2017 ini juga merupakan upaya dan kerja keras Dewan Juri dalam melakukan penilaian yang objektif dan transparan.

Dewan Juri AJP yang diketuai Ninok Leksono, beranggotakan pakar dari berbagai bidang diantaranya, Effendi Gazali, Riza Primadi, Onno Widodo Purbo, Berly Martawardaya, Enda Nasution, Komaidi Notonegoro, Eman Sulaeman Nasim, Oscar Motuloh, dan Beawiharta. 

Melalui dua kali pleno, 10 orang Dewan Juri dari berbagai bidang dan kompetensi ini berdiskusi dan mempertimbakan beberapa indikator untuk memutuskan masing-masing 3 (tiga) orang pemenang pada setiap 9 kategori yakni : Features Media Cetak, Hardnews Media Cetak, Features Online, Features Televisi, Features Radio, Publikasi Corporate Social Responsibility, Publikasi Olahraga, Essay Foto, dan Citizen Journalism. Sementara untuk kategori Foto Pilihan Juri menentukan 25 pemenang.