Palembang, (ANTARA Sumsel) - Ikan ruas yang dimasak dalam bambu muda merupakan kuliner khas dari kabupaten Lahat, Sumatera Selatan semakin diminati termasuk oleh warga luar daerah yang sedang berkunjung ke Lahat.
Yuli, seorang penjual ikan huas dari Desa Tanjung Sirih, Kecamatan Pulau Pinang Kabupaten Lahat, Sabtu mengatakan ikan yang dimasak dalam bambu ini semakin diminati masyarakat termasuk dari luar kabupaten.
Berbagai jenis ikan teresebut dimasak dalam sebatang bambu yang orang Lahat menyebutnya ikan huas atau ruas sepotong bambu muda dengan dimasak cara dipanggang dibara api.
Memasaknya sama seperti Lemang sampai mendidih dan air menyusut sehingga enak dihidangkan untuk disantap bersama dengan nasi.
Hampir setiap hari masyarakat yang melalui desa ini menanyakan ikan huas tersebut untuk membeli sebagai oleh - oleh,kata dia.
Apalagi menghadapi lebaran lalu permintaan cukup banyak sehingga pihaknya kewalahan untuk melayani pembeli.
Sementara harga sendiri sesuai dengan jenis ikan yang dimasak dalam-bambu itu sendiri dan bila ikan segar baru dapat dari menangkap harganya juga mahal.
Ikan yang dimasak dalam bambu tersebut banyak diminati sehingga pihaknya selalu menyiapkan.
Namun, lanjut dia, usai lebaran beberapa hari lalu persediaan habis karena peminat banyak sementara ikan berkurang.
Selain menyediakan ikan huas dilokasi tersebut juga ada lemang gemuk dan lemang pisang.
Untuk ikan ruas sendiri dijual seharga Rp15 ribu hingga Rp25 ribu, sementara Lemang rata-rata Rp10 ribu perbatang.
Berita Terkait
Sejumlah kendaraan terperosok di jalan amblas ruas Martapura-Muaradua Sumsel
Senin, 18 November 2024 16:54 Wib
Empat pohon di OKU Selatan tumbang dan melintang di jalan
Senin, 28 Oktober 2024 20:44 Wib
Hutama Karya: Ruas Tol Bayung Lencir-Tempino beroperasi tanpa tarif
Kamis, 17 Oktober 2024 15:40 Wib
Sejumlah ruas jalan ke Kodam Sriwijaya ditutup saat HUT TNI
Selasa, 1 Oktober 2024 21:50 Wib
Ruas jalan lintas sumatera di OKU amblas, membentuk lubang berdiameter dua meter
Senin, 27 Mei 2024 19:25 Wib
Jalintim ruas Palembang-Betung yang kerap macet
Jumat, 5 April 2024 22:36 Wib
Polisi atur per 10 mobil melintasi kawasan macet di ruas Betung-Palembang
Jumat, 5 April 2024 22:31 Wib
Jalintim Sumsel macet parah di ruas Betung karena pengendara saling serobot
Jumat, 5 April 2024 20:35 Wib