Truk tanki penyebab kemacetan jalan Basuki Rahmad

id jalan macet, jalan basuki rahmad, truk tanki melintang, hambat lalu lintas, macet

Truk tanki penyebab kemacetan jalan Basuki Rahmad

Truk tanki CPO melintang menutup sebagian Jalan Basuki Rahmad menyebabkan kemacetan arus lalu lintas. (Foto Antarasumsel.com/13/Yudi Abdullah)

Palembang (ANTARA Sumsel) - Kemacetan arus lalu lintas yang cukup panjang di Jalan Basuki Rahmad Palembang, Senin pagi hingga pukul 10.30 WIB masih terjadi karena sumber penyebabnya sebuah truk tanki bermuatan penuh CPO sekitar 20 ton bernopol BE 9845 GM melintang menutupi sebagian jalan tersebut.

Pantauan Antara di jalan tersebut tampak terdapat sebuah truk tanki CPO melintang akibat salah satu rodanya terperosok di saluran air di jalur Jalan Basuki Rahmad arah mal Palembang Trade Center menuju jembatan layang simpang Polda.

Untuk mengatasi kemacetan tersebut tampak petugas Dinas Perhubungan dan anggota Polisi Lalu Lintas Polresta Palembang.berupaya menarik truk dengan mobil derek dan bantuan mobil truk milik masyarakat.

Bagi masyarakat yang akan melintasi jalur tersebut, diimbau untuk mencari jalur alternatif guna menghindari terjebak kemacetan yang bisa memakan waktu sekitar 60 menit untuk bisa melewati truk tanki yang melintang menghalangi laju kendaraan di jalan tersebut.