Pemkot Palembang sebut izin menara Ampera untuk wisata belum tuntas

id Palembang,Wisata di Palembang,Jembatan Ampera

Pemkot Palembang sebut izin menara Ampera  untuk wisata belum tuntas

Jembatan Ampera, Kota Palembang, Sumatera Selatan. (ANTARA/ M IMAM PRAMANA)

Palembang (ANTARA) - Pemerintah Kota Palembang, Sumatera Selatan menyebutkan bahwa izin menara Jembatan Ampera untuk dijadikan objek wisata belum tuntas atau masih dalam tahap pengkajian.

Kepala Dinas Pariwisata Kota Palembang Sulaiman Amin di Palembang, Senin, mengatakan bahwa saat ini menara Ampera merupakan wewenang dari Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) Sumatera Selatan.

Oleh karena itu, pihaknya masih berkoordinasi mengurus izin maupun administrasi lainnya.

Ia belum bisa memastikan kapan menara Ampera kembali dibuka untuk umum karena teknis operasional masih tanggung jawab BBPJN.

Menurutnya, menara Ampera itu bertujuan untuk menarik wisatawan agar mau ke Kota Palembang, karena menjadi objek wisata yang menarik.