Lampung Selatan (ANTARA) - Delapan anak dilaporkan tenggelam saat berenang di Pantai Titian Mutiara, Desa Betung, Kecamatan Rajabasa, Kabupaten Lampung Selatan, Provinsi Lampung.
Berdasarkan pantauan di lokasi, terlihat ratusan warga bersama-sama melakukan pencarian terhadap delapan bocah yang hilang tenggelam saat bermain di pantai tersebut.
Camat Rajabasa, Mirliansyah, di Pantai Titian Mutiara, Jumat, mengatakan hingga saat ini masyarakat masih melakukan pencarian.
"Yang tenggelam ada delapan orang, yang sudah ditemukan tujuh orang, dan yang masih belum ditemukan satu orang," kata dia.
Delapan anak tenggelam saat berenang di pantai

Suasana saat sejumlah warga sedang melakukan pencarian terhadap korban tenggelam di Pantai Titian Mutiara, Kecamatan Rajabasa, Jumat. ANTARA/Riadi Gunawan