Dolidze sebut Adesanya dan Whittaker jadi lawan ideal berikut di UFC

id mma,ufc,kelas menengah ufc,ufc roman dolidze,ufc israel adesanya,ifc robert whittaker,berita mma terbaru

Dolidze sebut Adesanya dan Whittaker jadi lawan ideal berikut di UFC

Petarungan kelas menengah UFC antara Roman Dolidze (kiri) melawan Marvin Vettori (kanan) dalam laga utama UFC Vegas 104, Sabtu (15/3/2025).(Laman MMA Fighting/Chris Unger/Zuffa LLC)

Sementara itu, Whittaker juga belum pernah bertanding lagi sejak dikalahkan Khamzat Chimaev pada Oktober 2024 di UFC 308.

Secara teknis, masih ada lawan-lawan potensial lainnya yang berada di bawah peringkatnya, namun Dolidze menganggap beberapa petarung lain mungkin mengincar perebutan gelar atau mungkin laga melawan penantang nomor satu.

Oleh sebab itu, ia tidak akan menghalangi siapa pun dengan meminta pertarungan yang mungkin tidak akan diberikan oleh UFC.

"Realistis. Realistis tentang siapa yang siap dan siapa yang membutuhkan lawan. Karena ada beberapa orang yang benar-benar layak untuk memperebutkan gelar seperti Caio (Borralho), (Nassourdine) Imavov juga," katanya.

Sesungguhnya, Dolidze tidak memiliki preferensi dalam hal pertarungan berikutnya jika UFC menawarkan seseorang yang berada di peringkat lima besar dalam kelas menengah. Atlet veteran berusia 36 tahun itu memahami seberapa besar pengaruh gaya bertarung, nama besar, dan pencapaian di masa lalu dalam menentukan kemenangan di UFC.

Dolidze ingin mendapatkan kesempatan untuk menghadapi Adesanya, yang tak diragukan lagi merupakan salah satu bintang terbesar UFC, dan yang dianggap Dolidze sebagai pertarungan yang menyenangkan. Selain itu, ia juga menginginkan Whittaker yang juga seorang juara, petarung yang baik, dan sangat terampil.

"Kedua pria ini memiliki nama yang bagus. Lebih penting bagi saya adalah nama. Ini semua tentang nama dan kualitas lawan," katanya.





Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Dolidze sebut Adesanya dan Whittaker jadi lawan ideal berikut di UFC