Pj Ketua TP PKK Kabupaten Banyuasin kunjungi sentra ecoprint UMKM

id Adhitya Trinia

Pj Ketua TP PKK Kabupaten Banyuasin kunjungi sentra ecoprint UMKM

Penjabat (Pj) Ketua TP PKK Adhitya Trinia Aprliani mengunjungi sentra ecoprint Usaha Mikro Kecil dan Menengah di Desa Bukit Makmur, Kecamatan Betung, Selasa (11/2/25). (ANTARA/HO-Kominfo Banyuasin)

Betung (ANTARA) - Penjabat (Pj) Ketua TP PKK Adhitya Trinia Aprlian mengunjungi sentra ecoprint Usaha Mikro Kecil dan Menengah di Desa Bukit Makmur, Kecamatan Betung, Selasa (11/2) untuk mendukung upaya pemberdayaan masyarakat.

"Ini bentuk komitmen kami dalam mendukung pemberdayaan masyarakat, khususnya perempuan dalam mengembangkan potensi ekonomi kreatif yang berbasis lingkungan dan kearifan lokal," kata dia.

Ia mengaku bangga dan mengapresiasi kreatifitas ibu-ibu dalam mengembangkan usaha ecoprint. Dalam kunjungan ini kami akan melihat langsung bagaimana ibu-ibu dan masyarakat kreatif dan mampu menghasilkan produk ecoprint yang bernilai seni tinggi dan memiliki potensi ekonomi yang luar biasa.

Ecoprint merupakan teknik mencetak atau mewarnai kain menggunakan pewarna alami yang dihasilkan dari tumbuhan, sehingga ramah lingkungan dan berpotensi untuk dikembangkan sebagai produk kerajinan dengan nilai ekonomis.

Teknik pewarnaan kain yang ramah lingkungan dengan menggunakan bahan-bahan alami seperti daun dan bunga, menurutnya harus terus dikembangkan.

Produk ini bukan hanya sekedar kain biasa, tetapi memiliki nilai seni, keunikan dan bisa menjadi sumber ekonomi yang menjanjikan bagi masyarakat.

"Melalui kesempatan ini saya sangat mengapresiasi kerja keras para pengrajin yang telah mengembangkan keterampilan mereka dan terus berinovasi dalam menciptakan produk yang berkualitas," kata dia.