Irfan menyampaikan bahwa ANTARA percaya proses demokrasi yang baik akan membawa hasil yang baik bila prosesnya dijalankan dengan baik tanpa ada manipulasi atau kecurangan."ANTARA ingin sekali memastikan dengan kita menerjunkan tim di seluruh pelosok tanah air untuk bisa memantau mulai dari proses persiapan, pelaksanaan, kemudian penghitungan, dan lain-lain, supaya hasil dari proses ini juga akan membawa kebaikan dan membawa kemajuan bagi bangsa dan negara," ungkap Irfan.
"Kita semakin bersemangat, kita semakin bekerja semakin profesional, dan ANTARA juga semakin tinggi menjunjung tugas kenegaraannya sebagai infrastruktur informasi," katanya.
Ia berharap penghargaan yang diberikan KPU RI tidak membuat insan ANTARA cepat berpuas diri. Hal ini justru harus menjadi pemicu untuk semakin bersemangat menjalankan jurnalisme yang baik agar ruang publik masyarakat semakin jernih.
"ANTARA ingin sekaligus juga sebagai lembaga yang menjadi tempat merujuk ketika masyarakat ingin memastikan informasi yang diterimanya benar atau salah atau sering kita sebut antara ingin juga berperan sebagai clearing house," katanya.
KPU RI memberikan apresiasi kepada Kementerian/Lembaga (K/L), Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) dan perusahaan swasta atas pemberian dukungan sosialisasi pada Pemilu 2024.
Berikut daftar K/L, BUMN, BUMD dan perusahaan swasta yang menerima penghargaan dari KPU RI
Kementerian/Lembaga:
1. Kementerian Komunikasi dan Digital Republik Indonesia
2. Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia
3. Kementerian Perhubungan Republik Indonesia
4. Kementerian Badan Usaha Milik Negara Republik Indonesia
5. Kepolisian Negara Republik Indonesia
6.Pemerintah Provinsi Daerah Khusus Jakarta
7. Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika
8. Tentara Nasional Indonesia
9. Kejaksaan Agung Republik Indonesia
BUMN:
1. LPP TVRI
2. LPP RRI
3. PT Bank Tabungan Negara
4. PT Bank Mandiri
5. PT Bank Negara Indonesia
6. PT Bank Rakyat Indonesia
7. PT Bank Syariah Indonesia
8. PT Garuda Indonesia
9. PT Citilink
10. PT Pertamina
11. PT Kereta Api Indonesia
12. Perum Damri
13. PT Pos Indonesia
14. PT Telkom Indonesia
15. PT Jasa Marga
16. PT Angkasa Pura Indonesia
17. PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo)
18. BPJS Kesehatan
19. BPJS Ketenagakerjaan
20. Kantor Berita Indonesia Antara
BUMD:
1. PT TransJakarta
2. PT MRT Jakarta
3. PT Pembangunan Jaya Ancol
4. Taman Margasatwa Ragunan
5. Unit Pengelola Kawasan (UPK) Monumen Nasional
Perusahaan Swasta :
1. PT Snack Vidio
2. PT Djarum
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: ANTARA terima penghargaan partisipasi dukungan sosialisasi Pemilu 2024