Palembang (ANTARA) - PT Kereta Api Indonesia (Persero) Divre III Palembang melibatkan Petugas Pemeriksa Jalur (PPJ) untuk memastikan keselamatan dan keamanan perjalanan kereta api di wilayah operasional perusahaan.
Manager Humas PT KAI Palembang Aida Suryanti di Palembang, Kamis, mengatakan, dalam upaya meningkatkan kualitas layanan dan memprioritaskan standar keselamatan yang tinggi dengan melakukan perawatan berkala dan pemeriksaan rutin jalur kereta api yang dilakukan oleh Petugas Pemeriksa Jalur (PPJ).
"PPJ setiap harinya memeriksa secara detail kondisi jalur kereta seperti pemeriksaan kondisi rel dan infrastuktur, mendeteksi dini kerusakan, mengencangkan baut - baut dan penambat rel, serta mengecek apakah kondisi jalur dalam keadaan baik sehingga aman untuk dilewati kereta api," katanya.
Dalam melaksanakan tugasnya, PPJ melakukan pemeriksaan jalur KA dengan berjalan kaki menyusuri rel atau menggunakan transportasi khusus sejauh 8-12 kilometer dari satu titik ke titik lain yang sudah ditentukan. Petugas akan bertugas melakukan pemeriksaan intensif terhadap jalur kereta api di seluruh rute yang dilalui.
Meski profesi Petugas Pemeriksa Jalur jarang diketahui oleh masyarakat umum, tetapi berkat kontribusinya, pelanggan kereta api dapat menikmati perjalanan dengan aman, nyaman dan selamat. PPJ adalah salah satu pahlawan KAI yang berperan vital dalam keselamatan perjalanan kereta api.
Untuk wilayah KAI Divre III terdapat 100 personil Petugas Pemeriksa Jalur yang berdinas secara bergantian atau shifting untuk memeriksa kondisi jalur kereta api. PPJ melakukan tugasnya dengan berjalan kaki di atas rel dari stasiun atau titik yang sudah ditentukan ke stasiun atau titik lain di wilayah kerjanya.
"Mereka memeriksa secara visual dengan membawa peralatan kerja seperti kunci pas, tang, palu, serta bendera merah, kuning, dan lampu handsign sebagai pengaman perjalanan kereta api," katanya.
Di saat PPJ menemukan adanya kerusakan, atau hal - hal lainnya yang dianggap membahayakan perjalanan kereta api, petugas tersebut akan berupaya memperbaiki dengan peralatan yang dibawa dan langsung menghubungi petugas perawatan jalur KA terdekat dari lokasi temuan tersebut untuk dilakukan perbaikan menyeluruh.
PPJ di Divre III Palembang juga dituntut untuk mampu menganalisis dan mengevaluasi hasil pemeriksaan yang berpotensi membahayakan perjalanan kereta api.
"Petugas ini dibekali pelatihan, pembinaan secara berkala, serta sertifikasi calon pemeriksa jalur dari Direktorat Jendral Perkeretaapian Kementerian Perhubungan, diharapkan PPJ ini dapat mampu berperan untuk meminimalkan risiko kecelakaan yang disebabkan oleh gangguan atau kerusakan jalur, serta memastikan perjalanan kereta api berjalan lancar dan tepat Waktu," kata Aida.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: KAI Palembang libatkan PPJ untuk pastikan keselamatan perjalanan KA
Berita Terkait
PLTS terapung bernilai Rp50 triliun di danau Singkarak bakal jadi ikon Sumbar
Sabtu, 7 Desember 2024 21:00 Wib
Semen Baturaja Optimistis tutup tahun 2024 dengan kinerja positif
Sabtu, 7 Desember 2024 17:16 Wib
KAI Tanjungkarang: Tiket libur Natal dan Tahun Baru 2025 habis terjual
Jumat, 6 Desember 2024 18:57 Wib
PT Bumi Andalas Permai dukung pembangunan jalan Titian Bertiang di Desa Simpang Tiga Jaya
Jumat, 6 Desember 2024 14:40 Wib
KAI Palembang catat klinik kesehatan perusahaan layani 44.577 pasien
Jumat, 6 Desember 2024 9:16 Wib
KAI Palembang komitmen selesaikan dan kelola baik aset negara
Selasa, 3 Desember 2024 23:55 Wib
Baznas OKU latih UMKM bikin ayam krispi
Selasa, 3 Desember 2024 18:57 Wib
KAI Palembang sebut 28.690 tiket KA hari Natal dan tahun baru sudah terjual
Selasa, 3 Desember 2024 5:57 Wib