Menkomdigi optimalkan peran penting wartawan perangi judol di AJK 2024

id Judi online, penanganan judi online, AJK 2024,Kemkomdigi, Kementerian Komdigi, Kementerian Komunikasi dan Digital

Menkomdigi optimalkan peran penting wartawan perangi judol di AJK 2024

Menteri Komunikasi dan Digital Meutya Hafid membuka puncak AJK 2024 di Jakarta Pusat, Selasa (19/11/2024). (ANTARA/Livia Kristianti)

Jakarta (ANTARA) - Menteri Komunikasi dan Digital (Menkomdigi) Meutya Hafid menekankan peranan penting wartawan dari berbagai jenis media massa untuk memerangi judi online di Indonesia sejalan dengan tema Anugerah Jurnalis Komdigi (AJK) 2024.

Dalam puncak AJK 2024, Meutya mengatakan bahwa judi online berdampak tidak hanya pada sisi sosial dan ekonomi masyarakat tapi juga menjadi tantangan yang harus dipecahkan dalam pemerataan infrastruktur digital.

"Di sinilah pentingnya peran jurnalis baik itu cetak, online, video, dan foto untuk melawan judi online. Karena memberantas judi online perlu kebersamaan sesuai arahan Presiden terutama perlu kebersamaan dengan para jurnalis," kata Meutya di Jakarta, Selasa.

Apalagi pemberantasan judi online sudah menjadi program prioritas Kabinet Merah Putih dalam arahan Presiden RI Prabowo Subianto.