Jakarta (ANTARA) - Kepala Staf TNI Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Muhammad Ali memberi sinyal adanya rencana membeli alutsista buatan China selepas dia mendampingi Presiden Prabowo Subianto melawat ke Beijing, China, pada 8–10 November 2024.
Dalam lawatan luar negerinya ke China, Presiden saat itu didampingi sejumlah petinggi militer di antaranya Laksamana Ali dan Kepala Staf TNI Angkatan Udara (KSAU) Marsekal TNI M. Tonny Harjono.
“Alhamdulilah dari pembicaraan dengan seluruh pihak yang ada di Republik Rakyat Tiongkok (China, red.) semuanya berjalan sangat harmonis. Kerja sama nanti akan banyak ditingkatkan di segala bidang. Khusus untuk militer, juga akan ada kerja sama di bidang pertahanan termasuk kemungkinan adanya pengadaan alutsista dari Republik Rakyat Tiongkok,” kata Laksamana Ali menjawab pertanyaan ANTARA saat jumpa pers di Kesatrian Marinir Hartono, Cilandak, Jakarta, Selasa.
Walaupun demikian, Ali menyebut dia belum dapat mengungkap detail rencana pengadaan itu, termasuk untuk jenis alutsista yang dibidik oleh TNI AL.