Pemkab OKU tetapkan status siaga bencana banjir dan tanah longsor

id Status siaga bencana, musim hujan, banjir dan longsor, bencana alam, posko penanggulangan, Pemkab OKU

Pemkab OKU tetapkan status siaga bencana banjir  dan tanah longsor

BPBD OKU gelar apel pasukan siaga bencana alam, Senin. (ANTARA/Edo Purmana)

Baturaja (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), Sumatra Selatan menetapkan status siaga bencana banjir dan tanah longsor menghadapi musim hujan tahun ini.

Manajer Pusdalops Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) OKU Gunalfi di Baturaja, Senin, mengatakan bahwa penetapan status tersebut sebagai bentuk kesiapan dalam penanggulangan bencana menghadapi musim pancaroba.

"Penetapan status ini perlu dilakukan untuk mengantisipasi bencana alam sedini mungkin," katanya.

Apalagi, kata dia, Kabupaten OKU merupakan salah satu daerah di Sumsel yang rawan terjadi bencana banjir dan tanah longsor saat musim hujan.

Oleh sebab itu, sebagai upaya antisipasi pihaknya telah melaksanakan rapat koordinasi lintas sektor yang melibatkan instansi terkait lainnya dalam rangka menghadapi ancaman bencana alam yang dapat terjadi kapan saja.