Bapanas tingkatkan kualitas konsumsi pangan masyarakat ke arah B2SA

id Bapanas,Pangan,B2SA,Keberagaman pangan,berita palembang, berita sumsel

Bapanas tingkatkan kualitas konsumsi pangan masyarakat ke arah B2SA

Arsip Foto - Kombinasi makanan sehat. (Shutterstock/Margouillat Photo)

Jakarta (ANTARA) - Badan Pangan Nasional (Bapanas) terus berupaya meningkatkan kualitas konsumsi pangan masyarakat ke pola yang Beragam, Bergizi Seimbang dan Aman (B2SA) guna mewujudkan ketahanan pangan nasional.

Kepala Bapanas Arief Prasetyo Adi di Jakarta, Jumat mengatakan bahwa keragaman konsumsi pangan merupakan salah satu entry point untuk memantapkan ketahanan pangan nasional.

"Keragaman konsumsi pangan merupakan aspek penting dalam proses membangun ketahanan pangan yang kokoh, mandiri, dan berdaulat,” kata Arief.

Dia menyampaikan upaya mewujudkan ketahanan pangan nasional tidak hanya berhenti pada upaya memastikan ketersediaan dan stabilitas pangan. Namun, juga pada peningkatan kualitas konsumsi pangan masyarakat yang diukur dengan indikator skor Pola Pangan Harapan (PPH).

“Karena itu skor PPH sebagai sebuah tolok ukur dalam melihat situasi konsumsi pangan menjadi penting,” ucap Arief.

Arief menuturkan sepanjang tahun 2023, pemerintah melalui Bapanas telah melakukan upaya maksimal guna mencapai target skor PPH nasional sesuai dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) tahun 2023.