Jakarta (ANTARA) - Pelatih Arsenal Mikel Arteta menyebut kekalahan 0-2 dari Liverpool pada babak ketiga Piala FA, di Stadion Emirates, Senin WIB, adalah karena timnya tidak dapat memanfaatkan peluang-peluang yang diciptakan dengan baik.
Pada laga itu, berdasarkan Sofascore, The Gunners memiliki 54 persen penguasaan bola dengan 18 tembakan yang lima di antaranya tepat sasaran. Namun, dari total tembakan itu, tidak ada satu pun yang dapat menembus gawang Liverpool yang dijaga Alisson Becker.
Kekalahan ini menjadi kekalahan ketiga beruntun pada semua kompetisi Arsenal setelah sebelumnya takluk dari West Ham United 0-2 dan 1-2 dari Fulham pada ajang Liga Inggris.
"Pasalnya, bola tidak masuk ke gawang. Kami tidak mengambil peluang, saya belum melihat tim lain dalam enam bulan pertama yang menghasilkan apa yang kami lakukan melawan mereka dalam dua pertandingan terakhir dan kami tidak memanfaatkannya, tidak hari ini, dalam beberapa pertandingan terakhir, itu sebabnya kami tidak memenangkan pertandingan," ucap Arteta, melansir dari laman resmi klub, Senin.
"Dari segi performa, dari segi prestasi, tidak ada keraguan, namun untuk memenangkan pertandingan sebenarnya hasil menunjukkan sesuatu yang sangat berbeda," tambahnya.
Berita Terkait
Hadapi MU di Emirates, Arsenal minta suporter beri energi lebih
Rabu, 4 Desember 2024 15:45 Wib
Lawan Sporting, Arteta tak ingin Arsenal hanya fokus pada Gyokeres
Selasa, 26 November 2024 14:06 Wib
Kalah dari Inter Milan, Arsenal alihkan fokus ke Derbi London lawan Chelsea
Kamis, 7 November 2024 13:08 Wib
Arteta pertanyakan keputusan wasit usai kalah dari Inter
Kamis, 7 November 2024 8:55 Wib
Arteta puas Arsenal menang kandang dan tandang lawan MU
Senin, 13 Mei 2024 13:47 Wib
Arteta bangga Arsenal tanpa kebobolan lawan City musim ini
Senin, 1 April 2024 13:18 Wib
Arteta: Menang 6-0 atas Sheffield sebagai malam yang luar biasa
Selasa, 5 Maret 2024 12:18 Wib
Arsenal berambisi puncaki klasemen Liga Inggris saat Natal
Sabtu, 23 Desember 2023 10:35 Wib