Banyaklah bergerak meski sebagai karyawan yang sibuk, kata dokter

id berolahraga, gaya hidup sehat,Latihan kekuatan otot,olahraga,hidup sehat

Banyaklah bergerak meski sebagai karyawan yang sibuk, kata dokter

Arsip foto - Sejumlah peserta mengikuti senam yoga. (ANTARA FOTO/Arif Firmansyah/aww)

Makanan dapat membantu tubuh mendapatkan energi agar dapat beraktivitas, membantu menjaga imunitas, dan sumber pertumbuhan otak dan tinggi badan anak. Tetapi, makanan juga dapat menjadi sumber penyakit jika tidak higienis, dikonsumsi berlebihan, dan tidak mengandung nilai gizi esensial bagi tubuh, serta berlebihan mengonsumsi makanan olahan.

Mengelola stres juga menjadi bagian dari gaya hidup sehat, seperti serangkaian program dengan teknik khusus meditasi, yoga, atau olahraga relaksasi. Kegiatan itu cukup efektif mengatasi stres.

Stres dapat mengganggu sistem kekebalan tubuh. Saat kekebalan tubuh menurun akan mudah terserang penyakit.

"Libatkan anggota keluarga sebagai sistem pendukung agar saat ada tekanan dari luar, tidak sampai mengganggu emosi dan mental serta terhindar dari depresi," ujar Fridolin.

Terakhir, dia menyarankan masyarakat memeriksa kesehatan rutin guna mendeteksi gangguan kesehatan sejak dini dan memungkinkan penanganan medis lebih cepat.

Kesehatan dapat dipengaruhi oleh banyak hal, seperti genetik, usia, riwayat penyakit, dan gaya hidup.

"Itu sebabnya, pemeriksaan kesehatan perlu dilakukan setidaknya setahun sekali atau sesuai saran dokter untuk mendeteksi tanda awal masalah kesehatan," kata Fridolin.