Rieke bersyukur korban perdagangan orang Dede dipulangkan ke keluarga

id Rieke Diah Pitaloka, Dede, DPR RI, TPPO, Perdagangan Orang,berita palembang, berita sumsel

Rieke bersyukur korban perdagangan orang Dede dipulangkan ke keluarga

Perempuan aktivis yang juga anggota DPR, Rieke Diah Pitaloka (kiri), saat menemui korban perdagangan orang, Dede Asiah (kanan), di rumah Dede, Karawang, Jawa Barat. ANTARA/HO-Tim Media Rieke

Mengetahui kabar tersebut, pada 11 April 2023, Rieke pun segera mendatangi Kantor Kementerian Koordinasi bidang Politik, Hukum, dan Keamanan. Rieke menemui Menko Polhukkam, Mahfud Md, guna meminta dukungan memerangi perdagangan orang, seperti yang dialami Dede.
 
Rieke lalu mendatangi Polres Karawang pada 14 April 2023. Ia mendesak agar polisi dapat membongkar sindikat perdagangan orang yang marak terjadi di Karawang, Jawa Barat.
 
Aktivis perempuan ini juga mendatangi Komnas HAM guna meminta dukungan untuk penyelesaian kasus perdagangan orang yang dialami Dede. Ia lalu mengadukan nasib Dede ke Komnas HAM pada 31 Juli 2023.
 
Bukan hanya itu, pada 1 Agustus 2023 lalu, Rieke juga sempat mendatangi Kementerian Luar Negeri dalam upaya meminta perlindungan untuk Dede yang akhirnya berhasil pulang ke keluarganya pada tanggal 19 Desember 2023.
 
"Dede saat itu masih berada di Damaskus (ibu kota Suriah). Dede kemudian dipulangkan pada 19 Desember 2023 lalu," jelas Rieke.