KPKNL Palembang himpun PNBP dari bea lelang Rp7 miliar

id KPKNL Palembang, kpknl, himpun PNBP, pnbp, bea lelang

KPKNL Palembang himpun PNBP dari bea  lelang Rp7 miliar

Kepala KPKNL Palembang Mardhanus Rudiyanto menjelaskan proses lelang yang difasilitasi timnya. (ANTARA/Yudi Abdullah/23)

Palembang (ANTARA) - Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Palembang, Sumatera Selatan menghimpun penerimaan negara bukan pajak (PNBP) dari bea lelang pada Januari hingga Agustus 2023, mencapai Rp7,03 miliar.

"Realisasi PNBP dari bea lelang tersebut mencapai 61 persen dari target tahun ini sebesar Rp11 miliar," kata Kepala KPKNL Palembang
Mardhanus Rudiyanto di Palembang, Senin.

Dia menjelaskan realisasi PNBP tersebut, tergolong baik dan diprediksi hingga akhir 2023 bisa tercapai sesuai dengan target yang ditetapkan, bahkan diharapkan dapat melampaui target seperti capaian PNBP dari bea lelang pada 2022.

Realisasi PNBP dari bea lelang pada tahun lalu mencapai Rp21,9 miliar atau 234 persen dari target yang ditetapkan sebesar Rp9,4 miliar.

Penerimaan negara bukan pajak dalam beberapa bulan ke depan diprediksi terus bertambah mendekati target yang ditetapkan, karena cukup banyak kegiatan lelang yang difasilitasi, katanya.