Tangerang, Banten (ANTARA) - Bocah-bocah di Tangerang Provinsi Banten masih setia memburu suara klakson bus "telolet" untuk mendapatkan viral di media sosial.
Bahkan para bocah di sana rela untuk menunggu bunyi telolet dengan bergerombol di pinggir jalan tol Jakarta - Merak.
Seperti pada Minggu(3/8/2023), mengisi hari libur mereka dengan nangkring bersama anak-anak sebaya mereka di pinggir jalan tol yang dikenal dilintasi kendaraan berkendaraan dengan kecepatan tinggi.
Sambil berjoget mereka merekam suasa telolet dari bus dan truk yang melintas. Asyiknya lagi bagi mereka, para sopir dengan bus telolet membunyikan klakson andalan mereka saat melintas yang langsung direkam oleh para pemburu telolet cilik dengan suka cita.
Usia mereka sekitar 10-14 tahunan. Bahkan di jembatan penyeberangan orang di kawasan Cikupa Tangerang, bocah-bocah itu berjejer di atas jembatan penyeberangan untuk menunggu telolet.
"Kita sudah biasa kasih mereka suara telolet, kasih kesenangan ke orang termasuk ibadah shodaqoh kita juga," kata salah seorang sopir bus asal Jawa di Pelabuhan Merak.
Suara klakson telolet kerap menjadi viral di media sosial, bahkan dapat pengunjung yang cukup banyak. Bahkan kendaraan teloletnya juga seolah dipromo melalui gambar tayangan mereka.
Meski demikian, aktivitas ;ara bocah berburu telolet hingga batas pagar jalan tol tidak bisa dibenarkan dan perlu ditertibkan untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.
Salah satu yang masih terbilang aman, mereka dapat menunggu di jembatan penyeberangan orang. Meski hal itu juga dapat mengganggu aktivitas orang yang menyeberang.