Istana: Presiden Jokowi tidak bertemu dengan SBY di GBK pada Minggu pagi

id Presiden Jokowi,SBY,Jokowi bertemu SBY,berita sumsel, berita palembang

Istana: Presiden Jokowi tidak bertemu dengan SBY di GBK pada Minggu pagi

Presiden RI Joko Widodo (tengah) berbincang dengan Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin (kiri) di sela-sela kunjungan ke Mal Sarinah, Jakarta Pusat, Kamis (4/5/2023). (ANTARA/Gilang Galiartha)

Jakarta (ANTARA) - Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin mengatakan Presiden Joko Widodo tidak berolahraga di Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu pagi (11/6), dan tidak bertemu dengan Presiden ke-5 dan ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Dalam pesan singkat yang diterima di Jakarta, Senin, Bey mengatakan Presiden Jokowi pada Minggu pagi menghadiri kegiatan internal di Istana Merdeka, Jakarta.

"Enggak. Enggak ada. Bapak Presiden kemarin ada kegiatan internal di Istana Merdeka di pagi hari," kata Bey.

Menurut dia, Jokowi tidak keluar sama sekali dari Istana Merdeka pada Minggu pagi.

Terkait keberadaan banyaknya anggota Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) di sekitar GBK pada Minggu pagi, Bey mengatakan kegiatan Paspampres hanya bersifat antisipasi jika Presiden Jokowi hendak berolahraga.