Pemkab OKI Ajak Swasta Tanggap Perbaiki Jalan Rusak

id Ogan Komering Ilir, Sumsel ,Bupati OKI,kerusakan jalan,Desa Gajah Mati, SP 4 Tanjung Harapan,berita sumsel, berita palembang

Pemkab OKI Ajak Swasta Tanggap Perbaiki Jalan Rusak

Perbaikian jalan di OKI. (ANTARA/HO- Pemkab OKI)

OKI (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ogan Komering Ilir, Sumsel mengajak perusahaan swasta yang beroperasi di wilayah Bumi Bende Seguguk itu untuk cepat tanggap membantu penanganan kerusakan jalan.

Bupati OKI melalui Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang OKI, Ir. Man Winardi mengatakan sinergitas antara pemerintah dan perusahaan harus dimaksimalkan guna menanggulangi kerusakan jalan di Kabupaten OKI.

“Kita menggugah swasta untuk turut peduli membantu terhadap kerusakan jalan di wilayah operasionalnya," kata Manwinardi, Kamis, (4/5).
.
Bantuan dari perusahaan swasta dibutuhkan mengingatkan jalan yang mengalami kerusakan harus segera diperbaiki, Selanjutnya, Perangkat Daerah terkait dapat meningkatkan penganggaran di bidang insfrastruktur jalan dan jembatan di tahun berikutnya.

“Kita berharap peran dan partisipasi semua pihak untuk menyelesaikan perbaikan jalan dengan tuntas. Sehingga Pemerintah Kabupaten tinggal meningkatkan melalui anggaran pemerintah,” tuturnya.