Profil - Perenang Indonesia Yessy tanpa persiapan khusus

id perenang putri indonesia, yessy tanpa persiapan

Profil - Perenang Indonesia Yessy tanpa persiapan khusus

Yessy Yosaputra (Foto antarasumsel.com/Dolly)

....Ini kesempatan terakhir saya untuk memberikan yang terbaik bagi Indonesia. Tentunya target saya merebut medali pada gaya punggung karena itu nomor spesialis saya....

Palembang (ANTARA Sumsel) - Atlet renang putri andalan Indonesia Yessy Yosaputra mengatakan tanpa persiapan khusus menghadapi Kejuaraan Asia Tenggara Kelompok Umur di Stadion Akuatik Jakabaring, Palembang, 1-3 Juni 2012.

"Persiapan saya biasa saja karena selama ini menjalani program latihan jangka panjang dengan masuk program Prima Indonesia," ujar Yessy di Palembang, Jumat.

Ajang kelompok umur ini menjadi kesempatan terakhir bagi Yessy mengingat usianya telah memasuki 17 tahun.

"Ini kesempatan terakhir saya untuk memberikan yang terbaik bagi Indonesia. Tentunya target saya merebut medali pada gaya punggung karena itu nomor spesialis saya," ujar perenang kelahiran Bandung, 27 Agustus 1994 ini.

Pada kejuaraan yang diikuti tujuh negara itu, ia akan turun pada tiga nomor gaya punggung 50 meter, 100 meter, dan 200 meter, ditambah satu nomor 200 meter gaya ganti.

"Untuk saingan sendiri relatif tidak ada tapi para atlet asal Singapura dan Vietnam bisa bersaing pada kejuaraan kelompok umur ini," katanya.

Ia pun senang kejuaraan itu digelar di Stadion Akuatik Jakabaring karena mengukir kenangan indah saat SEA Games tahun 2011 dengan memecahkan rekor pada nomor 200 meter gaya punggung putri dengan waktu 2 menit 15,73 detik.

Sebelumnya, rekor dipegang perenang Akiko Thomson asal Filipina yang membukukan catatan 2 menit 16,76 detik pada 13 Juni 1993.

"Saa itu demikian membahagiakan, baru melihat stadionnya saja saya sudah teringat kenangan pada SEA Games tahun 2011," ujarnya.

Yessy menjadi salah satu atlet yang paling menyita perhatian pada SEA Games lalu.

Sebelum meraih pretasi itu, sejumlah medali telah ditorehkan, di antaranya, perunggu 100 meter gaya bebas Horizon Cup 2001, emas 100 meter gaya punggung kelompok umur IV Kejurnas Renang 2007, perak 200 meter gaya punggung PON 2008 Kaltim, perak 10.000 meter Asian Beach Games 2010 Oman, perunggu 4 x 200m estafet gaya bebas putri SEA Games 2011. (Dolly)