Palembang (ANTARA) - Gabungan Pengusaha Karet Indonesia (Gapkindo) Sumatera Selatan menyebutkan kebijakan tarif resiprokal AS dapat menjadi pemicu turunnya harga karet dunia.
Ketua Gapkindo Sumsel Alex K Eddy di Palembang, Kamis, mengatakan dampak dari kebijakan tersebut menyebabkan harga karet turun, karena pasar tak siap menghadapi perubahan kebijakan yang ada.
"Dampak kebijakan membuat kepanikan pada pasar yang secara langsung membuat harga karet dunia anjlok," katanya.
Ia menjelaskan kebijakan itu juga secara langsung akan mempengaruhi harga karet di tingkat petani, sehingga jika kondisi ini terus berlangsung akan ada penurunan dari waktu ke waktu.
Gapkindo Sumsel: Kebijakan tarif impor AS picu turunnya harga karet

Arsip foto - Petani menyadap karet di Palembang, Sumatera Selatan, Selasa (29/9/2020). (ANTARA FOTO/Nova Wahyudi/foc/aa)