Lampung Selatan (ANTARA) - Petugas Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmat) Kabupaten Lampung Selatan, Provinsi Lampung berhasil mengevakuasi seekor ular weling yang sangat meresahkan warga di Desa Negri Pandan, Kecamatan Kalianda.
Kepala Bidang Damkar pada Dinas Damkarmat Lampung Selatan Rully Fikriansyah, di Kalianda, Senin, mengatakan ular yang sangat berbisa tersebut, masuk ke rumah warga dan berhasil dievakuasi dengan menggunakan alat tangkap sederhana.
"Iya benar, kemarin malam petugas kami telah berhasil mengevakuasi ular weling yang masuk ke dalam rumah Bapak Supri yang berada di Desa Negri Pandan," kata dia.
Ia menjelaskan kronologi kejadian bermula pada salah seorang warga menelpon ke call center posko damkar dan penyelamatan posko Kalianda, untuk meminta bantuan mengevakuasi ular weling yang sangat berbisa masuk ke dalam rumah.
Kemudian kata dia, anggota posko Kalianda menanggapi dan mempersiapkan peralatan serta menuju ke lokasi kejadian untuk menangkap ular itu.
Berita Terkait
Polres OKU Selatan dalami motif kasus anak bunuh ayah kandung
Selasa, 5 November 2024 5:54 Wib
Pelipatan surat suara pilkada Sumatera Selatan
Senin, 4 November 2024 13:29 Wib
Karhutla masih mengancam, BPBD OKU Selatan sosialisasikan pencegahan
Sabtu, 2 November 2024 20:00 Wib
OKU Selatan lakukan percepatan penurunan stunting
Sabtu, 2 November 2024 19:00 Wib
BPBD OKU Selatan padamkan karhutla di Desa Tekana
Jumat, 1 November 2024 18:58 Wib
Membangun literasi kopi di kaki Gunung Dempo Sumsel
Kamis, 31 Oktober 2024 19:01 Wib
Debat pertama Pilgub Sumatera Selatan
Senin, 28 Oktober 2024 22:50 Wib
Empat pohon di OKU Selatan tumbang dan melintang di jalan
Senin, 28 Oktober 2024 20:44 Wib