Pertamina beri dukungan fasilitas penanganan karhutla ke BPBD Sumsel

id Bantuan sarana, kebakaran hutan, daerah rawan karhutla, Pertamina Patra Niaga

Pertamina beri dukungan fasilitas penanganan karhutla ke  BPBD Sumsel

Pertamina Patra Niaga menyalurkan bantuan sarana dan fasilitas penanganan karhutla ke BPBD Sumsel. ANTARA/HO-Pertamina

Nikho juga menyampaikan, inisiatif ini selaras dengan pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs) poin ke-15, yaitu melindungi dan mengelola hutan secara lestari serta memulihkan ekosistem daratan.

Selain itu, langkah ini juga memperkuat penerapan aspek Environmental, Social & Governance (ESG) dalam operasional perusahaan.

Pertamina berharap sinergi yang terjalin dengan pemerintah dan stakeholder terkait dapat memastikan langkah pencegahan karhutla berjalan efektif, mengurangi risiko kerusakan lingkungan, dan menjaga kelestarian ekosistem di Sumatra Selatan.

Sementara, Kepala BPBD Palembang, Sumsel Aksoni menyampaikan apresiasinya atas dukungan dari Pertamina yang siap siaga membantu dan mendukung operasional di lapangan dalam menangani karhutla.

“Kami juga berharap koordinasi ini terus berlanjut dan dapat menjadi contoh bagi perusahaan lain dalam meningkatkan patroli darat dan udara, mendirikan posko pemadam kebakaran di titik strategis, dan memperkuat koordinasi dengan seluruh pemangku kepentingan untuk memastikan respons cepat di wilayah rawan hotspot,” ujar dia.

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Pertamina beri dukungan fasilitas penanganan karhutla ke BPBD Sumsel