Palembang (ANTARA) - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Sumatera Selatan menggelar seleksi kompetensi dasar calon aparatur sipil negara (ASN) terpusat di Palembang pada 19 Oktober hingga 1 November 2024.
"Untuk menggelar seleksi calon ASN itu telah dilakukan berbagai persiapan sarana dan prasarana sistem tes berbasis komputer (computer assisted test -CAT) di Rambang Semesta Ballroom Palembang," kata Ketua Panitia Seleksi Calon ASN Kanwil Kemenkumham Sumsel Rahmi Widhiyanti di Palembang, Kamis.
Menurut dia, seleksi calon ASN/PNS melalui sistem CAT adalah wujud transparansi dan akuntabilitas dalam proses penerimaan pegawai.
"Kami selaku panitia memastikan bahwa seluruh tahapan seleksi berjalan dengan lancar, adil, dan profesional, sehingga diperoleh ASN atau PNS yang benar-benar kompeten di bidangnya," ujarnya.
Rahmi yang juga Kepala Divisi Administrasi Kemenkumham Sumsel itu menjelaskan bahwa melalui berbagai persiapan yang dilakukan beberapa hari terakhir diharapkan pelaksanaan seleksi calon ASN 2024 ini yang dijadwalkan pelaksanaannya selama 14 hari itu bisa berjalan sesuai rencana.
Seluruh panitia, terutama pada bagian perlengkapan dan keamanan diingatkan untuk melakukan upaya-upaya penanganan risiko agar pelaksanaan seleksi tersebut dapat berjalan dengan lancar dan kondusif.
Fokus saja dengan jobdesk kepanitiaan yang sudah ditentukan dan perhatikan betul syarat dan tata tertib yang sudah dibuat, sehingga setiap alurnya dapat berjalan sesuai prosedur, jelas Rahmi.
Sementara Kakanwil Kemenkumham Sumsel Ilham Djaya berpesan agar setiap tahapan penerimaan calon ASN dipastikan terlaksana secara akuntabel dan transparan.
“Jangan sampai ada perbedaan perlakuan terhadap para peserta, apalagi kecurangan-kecurangan yang melibatkan pegawai. Berikan pelayanan terbaik dengan ramah, dan laksanakan tugas yang diberikan dengan tanggung jawab,” ujar Kakanwil Ilham Djaya.
Berita Terkait
Pemprov Sumsel kurangi tarif PBBKB sebesar 5 persen
Rabu, 18 Desember 2024 8:23 Wib
Divpas Kemenkumham Sumsel monev program ketahanan pangan lapas
Rabu, 18 Desember 2024 1:23 Wib
53 pejabat Pemkab Banyuasin disumpah jabatan fungsional tertentu
Selasa, 17 Desember 2024 22:08 Wib
Pj Bupati Muba rapat bersama tim BPK Perwakilan Sumsel
Selasa, 17 Desember 2024 22:00 Wib
APJI OKI gelar uji coba makan siang bergizi
Selasa, 17 Desember 2024 21:47 Wib
Pemkab Muara Enim raih predikat A kualitas tertinggi penyelenggaraan pelayanan publik 2024
Selasa, 17 Desember 2024 21:30 Wib
SKK Migas-Medco E&P dorong kemandirian masyarakat Muba melalui program PPM
Selasa, 17 Desember 2024 20:53 Wib
Bandara Palembang prediksi kenaikan penumpang 5 persen di momen Natal
Selasa, 17 Desember 2024 19:37 Wib