Jakarta (ANTARA) - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) RI memprakirakan cuaca di kota-kota besar di Indonesia berawan hingga hujan pada Jumat.
Prakirawati BMKG Efa Septiyani melalui siaran di Jakarta, Jumat, mengatakan mayoritas kota besar di Pulau Sumatera dilanda cuaca berawan hingga berawan tebal, kecuali Palembang yang diprakirakan udara kabur.
"Selain itu, potensi hujan dengan intensitas ringan berada di Kota Padang, dan perlu diwaspadai bagi sobat yang berada di sekitar Kota Medan, terdapat potensi hujan dengan disertai petir," katanya.
Di Pulau Jawa, ia menjelaskan, Jakarta dan Serang diprakirakan berawan tebal, sedangkan Bandung, Sematang, Yogyakarta, dan Surabaya diprakirakan berawan.
"Selanjutnya, Kota Kupang umumnya cerah berawan, kemudian Kota Mataram juga Denpasar diprakirakan berawan," katanya.
Di Pulau Kalimantan, ia menyebut, cuaca berawan tebal diprakirakan terjadi di Banjarmasin, sedangkan hujan dengan intensitas ringan diprakirakan mengguyur Palangkaraya dan Samarinda.
Berita Terkait
KPU Sumsel fasilitasi pemilih disabiltas pada hari pencoblosan
Kamis, 14 November 2024 6:31 Wib
Disdukcapil Palembang layani pembuatan KTP di hari pencoblosan Pilkada
Rabu, 13 November 2024 8:56 Wib
Palembang atur perjalanan dinas maksimal tiga hari hanya tiga pegawai
Selasa, 12 November 2024 17:08 Wib
Hari Pahlawan era digital
Senin, 11 November 2024 6:58 Wib
Pj Bupati Muba: Teladani semangat perjuangan para pahlawan
Minggu, 10 November 2024 20:04 Wib
Cuaca di Hari Pahlawan
Minggu, 10 November 2024 8:00 Wib
Harga emasstabil empat hari beruntun di angka Rp1,539 juta per gram
Selasa, 5 November 2024 10:55 Wib
Komitmen Presiden wujudkan Makan Bergizi Gratis di 100 hari awal kerja
Sabtu, 2 November 2024 10:00 Wib