Muaradua (ANTARA) - Ratusan rumah warga di Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Selatan Sumatera Selatan dilanda bencana banjir akibat luapan Sungai Saka dan Selabung hingga mengganggu aktifitas masyarakat di daerah itu.
"Curah hujan tinggi tadi malam sekitar pukul 23.42 WIB menimbulkan banjir yang melanda beberapa desa di OKU Selatan," kata Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) OKU Selatan Heri Pramono di Muaradua, Kamis.
Dia menjelaskan, daerah yang terkena dampak banjir meliputi Desa Simpang Pendagan, Talang Bandung, Kelurahan Kisau, Desa Tekanan, Tanjung Sari, Negeri Batu, dan Desa Madura.
Meskipun tidak ada korban jiwa, namun akibat bencana alam tersebut tercatat sekitar 244 rumah warga terendam banjir, dengan ketinggian air antara 30 centimeter hingga satu meter.
Berita Terkait
BPBD: Tiga kali gempa di OKU tidak berdampak kerusakan
Senin, 25 November 2024 12:48 Wib
Gunung Dempo masih ada kabut pasca-erupsi
Minggu, 24 November 2024 19:16 Wib
Banjir bandang di Tapsel Sumut, telan korban jiwa dua orang
Sabtu, 23 November 2024 17:55 Wib
BPBD OKU Selatan imbau masyarakat waspada bencana alam
Rabu, 20 November 2024 22:40 Wib
Banjir-longsor landa sejumlah wilayah di Trenggalek, Jawa Timur
Rabu, 20 November 2024 10:20 Wib
Rumah tertimbun dan rusak akibat longsor di Cianjur
Selasa, 19 November 2024 16:56 Wib
OKU tetapkan status siaga darurat banjir dan tanah longsor
Minggu, 17 November 2024 17:46 Wib
Sembilan kecamatan di OKU Selatan masuk peta rawan banjir dan longsor
Minggu, 17 November 2024 17:14 Wib