Dinkes Ogan Komering Ulu minta warga berantas sarang nyamuk cegah DBD

id Pemberantasan sarang nyamuk, pola 3M plus, demam berdarah dengue, Dinas Kesehatan OKU

Dinkes Ogan Komering Ulu minta warga berantas sarang  nyamuk cegah DBD

Petugas Dinas Kesehatan OKU melakukan fogging di ruang kelas sekolah. (ANTARA/Edo Purmana/24)

Baturaja (ANTARA) - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan (Sumsel), meminta warga di wilayah itu untuk melakukan Gerakan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) secara mandiri untuk mencegah penyebaran penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD).

"Khususnya saat musim hujan seperti sekarang ini perlu sekali dilakukan Gerakan PSN," kata Kepala Dinkes Ogan Komering Ulu, Dedi Wijaya, di Baturaja, Kamis.

Dia menjelaskan Gerakan PSN adalah salah satu upaya untuk mengantisipasi meluasnya penyebaran virus Dangue yang ditularkan oleh gigitan nyamuk Aedes Aegypti penyebab penyakit DBD.

Saat ini Dinas Kesehatan OKU beserta seluruh jajaran puskesmas di wilayah itu sedang melaksanakan Gerakan PSN melalui fogging atau pengasapan massal. 

"Untuk tahap awal fogging massal menyasar ke sekolah-sekolah yang ada di Kabupaten Ogan Komering Ulu," katanya.