Simfoni dalam keterbatasan, aksi seni anak berkebutuhan khusus

id Anak berkebutuhan khusus ,Hari disabilitas internasional ,Karya seni

Simfoni dalam keterbatasan, aksi seni anak berkebutuhan khusus

Sejumlah karya lukis buah tangan anak-anak berkebutuhan khusus dipamerkan dalam pameran karya seni bertajuk "Sinfoni Dalam Keterbatasan" di Tebet Eco Park, Jakarta Selatan, Sabtu (16/12/2023) (ANTARA/HO-Yayasan Griya Filoksenia Kreatif)

Bersamaan dengan pameran, digelar pula lokakarya yang dihadiri sejumlah pembicara, di antaranya Head Of Special Education Sekolah Cita Buana, Nouf Zahra Anastasia dan Adrian Soebiantoro selaku Design Director Yayasan Griya Filoksenia Kreatif.

Selanjutnya, pemerhati anak-anak berkebutuhan khusus Happy Putro Wibowo dan Wali Kota Jakarta Selatan, Munjirin yang diwakili oleh Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Pemerintah Kota Jakarta Selatan Khabib Asyari.

Dalam lokakarya tersebut diulas tentang pendidikan inklusi bagi anak berkebutuhan khusus, berbagi pengalaman para guru serta orang tua anak berkebutuhan khusus.

"Selain itu, kami menghadirkan empat orang anak berkebutuhan khusus yang menginspirasi, yakni Calli, Claire, Arra dan Fikri yang kini sudah bekerja sebagai graphic designer di Yayasan Griya Filoksenia Kreatif," ujar Romima.

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Seratus karya seni anak berkebutuhan khusus warnai Tebet Eco Park