Jakarta (ANTARA) - AMD mengadakan rangkaian acara Community Gathering yang diselenggarakan di Kota Palembang dengan mengundang komunitas para generasi milenial dan gen Z, Kamis.
Peserta datang dari beragam latar belakang pelajar, pekerja, kreator konten hingga gamer. Dengan mengangkat tema #BeneranBisa Produktif Bareng AMD, dalam acara tersebut AMD mengajak para komunitas untuk memaksimalkan produktivitas harian dengan memilih perangkat laptop ideal yang handal.
Juga untuk mengetahui lebih jauh inovasi teknologi AMD Ryzen™ 7000 Series Processors terbaru persembahan AMD yang dapat mendukung segala aktivitas mereka kapan pun dan dimana pun.
Dalam acara tersebut ada presentasi produk AMD Ryzen™ 7000 Series Processors, benchmark dan Demo AMD Radeon™ ProRender.
AMD juga mengundang pembicara yaitu Alva Jonathan (Profesional Overclocker & Tech Enthusiast) dan Enrico Jonathan, Animator & Creative Lead Kok Bisa yang akan membagikan pengalaman dalam menggunakan laptop bertenaga AMD Ryzen™ 7000 Series Processors.
Pada kegiatan itu ada pula pertandingan MINI BATTLE TOURNAMENT FIFA dengan hadiah menarik total Rp 3.500.000,- .
Kesempatan acara Community Gathering ini turut memberikan kesempatan bagi AMD untuk memamerkan jajaran lengkap laptop bertenaga AMD Ryzen™ 7000 Series Processors terbaru yang menjawab kebutuhan komputasi pengguna masa kini mulai dari gamer kasual, kreator konten, pekerja hybrid hingga profesional, bersama dengan solusi grafis baru yang menghadirkan kekuatan gaming performa tinggi pada laptop tipis dan ringan.
Berita Terkait
Sinergi, Damkar dan BPBD Muba berhasil Padamkan kebakaran Lahan di jalan Perumahan AMD tembusan Lumpatan
Minggu, 22 September 2024 11:39 Wib
Spesialis mata sebut faricimab kurangi risiko infeksi pengobatan AMD
Kamis, 2 November 2023 15:13 Wib
Sony umumkan puluhan game baru untuk PS5 salah satunya GTA 5
Jumat, 12 Juni 2020 13:25 Wib
Spesifikasi PlayStation 5
Jumat, 12 Juni 2020 11:51 Wib
Gunung Anak Krakatau keluarkan 156 kali letusan
Rabu, 3 Oktober 2018 9:06 Wib
Pangdam Sriwijaya buka program TNI MMD
Kamis, 11 Oktober 2012 7:51 Wib