Jakarta (ANTARA) - Pameran seni art prints Jakarta Illustration & Creative Arts Fair (JICAF) 2023 yang digelar sepanjang 9-19 November menghadirkan 75 seniman se-Asia Tenggara dan berhasil menjual sebanyak 4.000 karya seni dengan total penjualan hingga Rp1,2 miliar.
"Luar biasa lega dan bangga selama 10 hari JICAF berhasil menarik pengunjung lebih kurang 4.500 orang yang hadir dari berbagai kalangan. Banyak juga dari mereka yang benar-benar menghargai karya para seniman dengan membeli langsung karya yang dijual di JICAF mulai dari art prints, shirt prints, buku, hingga art toys," ujar Creative Director JICAF Sunny Gho melalui keterangan tertulis, Rabu.
Menurut Sunny, apresiasi positif dari pengunjung pameran tersebut diharapkan menjadi motivasi bagi para seniman untuk terus membuat karya seni yang spektakuler dan dapat ikut serta memamerkan karyanya di JICAF.