Thailand: Kamboja serang tanpa pilih target, banyak korban sipil

id Thailand,Kamboja,Korban jiwa,Warga sipil,Serangan misil

Thailand: Kamboja serang tanpa pilih target, banyak korban sipil

Arsip - Zeni tempur Thailand ikut serta dalam operasi pembersihan ranjau di Ubon Ratchathani, Thailand (21/7/2025). ANTARA/HO-Second Army Region/aa.

Bangkok (ANTARA) - Wakil Perdana Menteri yang juga penjabat Perdana Manteri Thailand Phumtham Wechayachai mengatakan bahwa Kamboja melakukan serangkaian serangan misil ke Thailand tanpa memilih target hingga melukai banyak warga sipil.

"Kamboja menembaki wilayah Thailand dengan serangkaian roket tanpa memilih target. Akibatnya, sebagian besar yang tewas dan terluka adalah warga sipil," kata Wechayachai pada Kamis.

Thailand dan Kamboja belum menyatakan perang, tetapi Bangkok telah menyiapkan langkah yang diperlukan untuk melindungi warga dan wilayahnya, tambah pejabat itu.

Pewarta :
Uploader: Aang Sabarudin
COPYRIGHT © ANTARA 2026

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.