Asa Persijap di Liga 1 musim 2025/2026, tak mau sekadar jadi kontestan

id persijap,liga 1 musim 2025/2026,liga 1 indonesia,asa persijap

Asa Persijap di Liga 1 musim 2025/2026, tak mau sekadar jadi kontestan

Para pemain Persijap Jepara menghampiri para penggemarnya di Stadion Gelora Bumi Kartini, Jepara. ANTARA/HO-Pesijap Jepara

Jakarta (ANTARA) - Direktur Utama Persijap Jepara Muhammad Iqbal Hidayat menegaskan bahwa kembalinya Persijap sebagai satu dari tiga tim yang promosi ke kasta tertinggi kompetisi sepak bola di Indonesia musim 2025/2026 bukan sekadar untuk mengisi slot kompetisi.

“Kami tidak datang ke Liga 1 untuk numpang lewat. Target kami jelas yakni menjauh dari zona degradasi dan mulai membangun fondasi yang solid agar bisa bersaing di papan tengah,” ujar Iqbal dikutip dari keterangan resmi yang diterima pewarta, Rabu.

Persijap terakhir bermain di kasta tertinggi pada 2013, sebelum terdegradasi pada 2014 dan sempat terpuruk hingga Liga 3.

Pada musim 2024/2025, meski terseok di fase grup Liga 2 dengan hanya tujuh kemenangan dari 16 laga, Persijap bangkit di fase gugur dan mengunci posisi ketiga.

Persijap kemudian resmi promosi ke Liga 1 musim 2025/2026 usai menundukkan PSPS Pekanbaru 1-0 dalam laga perebutan tempat ketiga Liga 2.

Gol tunggal Leonardo Silva pada menit ke-84 memastikan tiket naik kasta bagi tim asal Pantai Utara Jawa Tengah tersebut.

Manajemen memastikan 60 persen skuad musim ini akan dipertahankan dengan tambahan pemain baru termasuk legiun asing.

Pelatih kepala yang juga akan segera diperkenalkan untuk merumuskan sistem permainan bersama manajer Egat Sacawijaya.

Keberhasilan ini turut ditopang oleh dukungan penuh suporter dan pihak sponsor yang disebut Iqbal sebagai bagian tak terpisahkan dari kebangkitan klub.



Pewarta :
Editor: Dolly Rosana
COPYRIGHT © ANTARA 2026

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.